Proper beginner"s guide to Telecommunications Technology and Telecom world. Simple telecom explaination provided to ease your learning about telecom.

Saturday, April 18, 2009

Pangsa Pasar Ponsel dan Game Mulai Terkena Dampak Krisis

Setelah laporan pendapatan perusahaan Nokia yang menurun sampai 90%, giliran Sony Ericsson baru saja mengeluarkan laporan keuangan untuk Q1 2009. Angkanya sudah pasti tidak bagus, karena mengalami kerugian sampai $384 juta saja.

Untuk mengurangi biaya tinggi, Ericsson akan memangkas karyawan sampai 2000 orang. Ericsson memperkirakan angka pasar handphone dunia akan turun sampai 10% dari penjualan tahun lalu.

Pangsa pasar ponsel kelas atas masih dipegang oleh Apple iPhone dan Blackberry, sementara pangsa pasar ponsel murah dipegang oleh banyak ponsel China yang murah meriah.


Pasar game juga mengalami hal yang sama. Penjualan game di bulan Maret 2009 turun sampai 17% dibandingkan penjualan tahun 2008.

Yang mengejutkan adalah console Wii mampu mencapai angka penjualan 601 ribu unit pada bulan lalu, sedangkan Xbox hanya mencapai 330 ribu unit, dan diikuti PS3 dengan 218 ribu unit. Dibandingkan angka penjualan tahun lalu, Wii mengalami penurunan sampai 16%, dan PS3 turun sampai 15%.

Kecuali penjualan Xbox 360 memang mengalami peningkatan sampai 26%. Penurunan penjualan perangkat game, baru kali ini terjadi selama 14 bulan.

No comments:

Post a Comment